Rabu, 31 Oktober 2012

ISTILAH-ISTILAH DALAM INTERNET

     Suatu hari saya ditanya sama anak saya tentang arti "download", bingung juga saya menerangkannya karena anak saya baru menginjak kelas III. Menurut pengertian saya download itu ya mengunduh file dari internet. Tapi daripada saya salah memberikan pengertian, lebih baik saya nyari informasi dulu ke mbah Google tentang istilah-istilah dasar dalam internet. Dan ternyata banyak sekali istilah-istilah yang belum saya kenal ( maklum, saya masih pemula ) dalam internet. Dan agar tidak hilang dalam ingatan saja maka istilah-istilah tersebut saya posting disini. Siapa tahu ada teman-teman yang baru mengenal internet memerlukannya
juga. Dan untuk beliau-beliau yang sudah paham dan ahli dalam internet mohon koreksinya.

1.  Online
     Online adalah kondisi dimana koneksi komputer ke internet dalam keadaan tersambung.
2.  Offline
     Offline adalah kondisi dimana koneksi komputer ke internet dalam keadaan terputus.
3.  Web browser atau browser
      Browser adalah program-program yang dipergunakan untuk mengakses internet, misalnya mozzila, inter-
      net explorer, netscape navigator, opera, dsb.
4.  Web page
     Web page adalah istilah yang digunakan untuk sebuah halaman web. Sebuah web page merupakan file
     HTML.
5.  Website/situs/site
     Website adalah kumpulan dari halaman-halaman web yang mempunyai keterkaitan.
6.  Search engine
     Search engine adalah program tertentu yang terdapat pada website untuk melakukan pencarian informasi
     yang ada diinternet.
7.  URL ( Uniform Resource Locator )
     URL adalah system pemberian nama alamat website. Alamat URL merupakan alamat dari suatu halaman
     web.
8.  Homepage
     Homepage adalah halaman pertama dari sebuah website.
9.  HTML ( Hyper Text Mark-up Language )
     HTML adalah kode-kode yang dipergunakan untuk membuat sebuah halaman web. Setiap halaman web
     dari suatu web ini dinamakan HTML (htm).
10.Bandwith
     Bandwith adalah ukuran kemampuan sebuah jaringan untuk menstranfer data dalam waktu tertentu.
11.Hypertext Link / hyperlink /link
     Link adalah sebuah text, gambar, atau tombol pada halaman web yang digunakan untuk mengakses hala-
     man web atau file-file lain.
12.Log in
     Log in adalah proses pemasukan user id (nama pengguna) dan password.
13.Log out
     Log aout adalah proses keluar dari sebuah halaman web (kebalikan log in).
14.Download
     Download adalah proses pengambilan sebuah file oleh komputer user dari sebuah server di internet.
15.Upload
     Upload adalah proses penempatan file dari komputer user ke sebuah komputer server diinternet (keba-
     likan dari download)
16.Protokol
     Protokol adalah aturan-aturan yang ada untuk melakukan tugas tertentu misalnya aturan untuk mengirim-
     kan pesan ke komputer lain, dsb.
17.Pop (Post Office Protocol)
     Pop adalah protokol yang digunakan untuk mengambil email yang disimpan di server internet .
18.Freeware
     Freeware adalah program yang ditempatkan di internet dan boleh dipergunakan secara gratis. Siapapun
     boleh mendownload program-program yang bersifat freeware.
19.Shareware
     Shareware adalah program komputer diinternet yang boleh di download dan digunakan dalam jangka 
     waktu tertentu. Jika ingin terus menggunakan harus membeli lisensinya.
20.SPAM
     SPAM adalah pengiriman pesan yang tidak diinginkan . Contohnya email berantai.
21.JPEG ( Joint Photographic Expert Group )
     JPEG merupakan format file gambar yang banyak digunakan pada internet karena ukuran filenya kecil
     dan warnanya lebih hidup dibanding GIF.
22.GIF ( Graphical Interchange Format )
     GIF adalah format gambar yang memiliki ukuran file kecil dan digunakan di internet.
23.Modem ( Modulator Demolator)
     Modem adalah alat untuk menghubungkan komputer dengan internet. Fungsi modem adalah untuk me-
     ngubah sinyal analog menjadi sinyal digital atau sebaliknya.
24.ISP ( Internet Service Provider ) 
     ISP adalah perusahaan penyedia jasa penghubung ke internet atau biasa disebut network provider.
25.Browsing
     Browsing adalah aktivitas seseorang yang sedang mencari informasi di internet.
26.E-mail ( Elektronik mail )
     E-mail adalah sarana yang ada diinternet untuk berkirim atau menerima pesan yang lebih efektif, aman,
     dan cepat dalam format data elektronik.
27.Chatting
     Chatting  adalah mengobrol di internet dengan menggunakan suatu perangkat lunak.

         Demikian sedikit informasi tentang istilah-istilah dasar dalam dunia internet. Semoga bermanfaat !
  



   
    


Tidak ada komentar:

Posting Komentar